Awalnya Anda merasa senang bekerja di tempat kerja sekarang. Namun, entah mengapa, lama-kelamaan kerjaan makin banyak, Anda pun sulit bergerak bebas. Menurut Donna Turner, praktisi sumber daya manusia Experd, bisa jadi hal tersebut adalah kondisi yang dinamakanjob burnout, yakni kepenatan fisik, keletihan emosi, penurunan motivasi, sebagai akibat dari stres atau frustrasi berkepanjangan yang dirasakan seseorang.
Beberapa alternatif solusi yang bisa dilakukan, antara lain:
1. Konseling karier dan perencanaan karier
Bila sesungguhnya Anda masih menyenangi pekerjaan, sebaiknya lakukan konseling karier. Evaluasi kembali apa goal pekerjaan Anda. Kaji apakah sudah tercapai, atau sudah melebihi target, atau justru masih jauh.
Diskusikan perencanaan karier Anda dengan atasan. Letih dan jenuh bisa saja mereda begitu Anda mendapat gambaran arah karier ke depan. Pertimbangkan kemungkinan mutasi ke bagian lain, yang lebih membutuhkan kapabilitas Anda, sehingga menjadi tantangan baru. Kejenuhan bisa juga disebabkan Anda sudahoverqualified di posisi saat ini.
Perlukan Anda mempelajari skills dan knowledge baru? Anda bisa juga mengajukan diri untuk diikutkan dalamworkshop/seminar/training relevan dengan yang Anda perlukan.
2. Kelola waktu Anda lebih efektif
a. Evaluasi kembali bagaimana pemanfaatan waktu Anda.
Catat detail kegiatan 24 jam selama 7 hari berturut-turut. Temukan kebiasaan kecil yang cenderung buang waktu. Temukan kegiatan mana saja yang dapat dilaksanakan secara bijak. Misal: daripada fokus kerja terganggu akibat spontan membalas e-mail yang masuk, sisihkan waktu khusus dalam 1 hari untuk membalas e-mail secara rutin.
b. Fokus pada tujuan kerja yang utama, batasi godaan
Blokir waktu Anda beberapa jam dalam satu hari untuk mengkhususkan diri pada tugas bermakna/proyek utama. Singkirkan godaan melakukan aktivitas yang tidak memberi nilai tambah pada tujuan kerja/hidup Anda. Misal: browsingbelanja online, melakukan personal chatting, dan sebagainya.
c. Manfaatkan tools manajemen waktu
Gunakan program/software paling sesuai untuk memudahkan Anda mengelola kegiatan (Outlook dan sejenisnya) dan membantu mencatat/mengingatkan event penting yang akan berlangsung.
d. Pastikan sistem kerja Anda selalu efisien dan efektif
Organisasikan sistem manajemen files di komputer secara sistematis agar lebih hemat waktu dalam melacaknya. Terapkan cara set-up sistem files dan penanganan data yang efisien.
e. "Tega" menentukan prioritas kegiatan
Dari 10 tugas yang diberikan dalam 1 hari, prioritaskan mana yang paling penting digarap, paling sesuai dengan tujuan utama kerja Anda. Untuk jenis tugas yang sudah biasa dituntaskan dengan sempurna, sudah saatnya didelegasikan pada rekan junior di bawah supervisi Anda.
3. Komunikasikan dengan asertif
Ketika Anda sudah overload, tapi masih dibebani proyek-proyek baru, sampaikan penolakan secara asertif. Sampaikan usulan alternatif solusi Anda pada pemberi proyek/atasan. Usulkan atasan memakai tenagaoutsourcing/freelance/part time ke bagian HR agar pekerjaan tertangani.
4. Habituasi gaya hidup sehat
Agar vitalitas fisik dan antusiasme kerja terjaga, ikuti gaya hidup bugar dan sehat. Mulai lagi mendisiplinkan diri untuk berolahraga sesuai kondisi fisik Anda, setelah berkonsultasi dengan pakarnya.
(Donna Turner/Majalah Chic)
Editor :
Nadia Felicia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar